BRALING.CO, PURBALINGGA – Palang Merah Indonesia (PMI) Jawa Tengah memberikan apresiasi terhadap proses kaderisasi relawan PMI di Kabupaten Purbalingga.

Pengurus Bidang Relawan PMI Jawa Tengah, Gunawan Permadi menyampaikan itu pada acara Pencanangan Bulan Dana PMI dan Bulan Pelajar Peduli Kemanusiaan serta Musyawarah Kerja PMI Kabupaten, di Graha Adiguna, 22 Juli 2022.

Gunawan menyebut, Ketua PMI Purbalingga sekaligus Bupati Purbalingga jeli dalam memilih inovasi dalam membangkitkan rasa kemanusiaan pada generasi khususnya pelajar.

“Beliau bisa menggerakkan sekaligus kaderisasi generasi muda dalam waktu yang bersamaan,” kata Gunawan.

pmi jawa tengah  PMI Jawa Tengah Memuji Kaderisasi Relawan PMI Purbalingga a80c6b3e b1e7 493c b4ab 7ea3c4174dd3 1024x768

Target Bulan Dana PMI Purbalingga.

Pada kesempatan tersebut, Ketua Panitia Musyawarah Kerja PMI Kabupaten Purbalingga, Priyo Satmoko menjelaskan bahwa Bulan Dana PMI dan Bulan Pelajar Peduli Kemanusiaan dimulai dari tanggal 1 Juli hingga 30 September 2022.

Dana yang didapat dari penggalangan tersebut akan digunakan untuk membiayai kegiatan penanganan dan penanggulangan kebencanaan serta peningkatan kapasitas SDM yang dimiliki PMI Purbalingga.

Sementara itu, Ketua PMI Purbalingga, Dyah Hayuning Pratiwi menyatakan target penggalangan dana Dana PMI dan Bulan Pelajar Peduli Kemanusiaan adalah Rp 1,7 milyar.

Tiwi optimis target tersebut akan tercapai. Terlebih jika koordinator yang menaungi sektornya masing-masing bekerja keras untuk hal tersebut.